BEM FPK Perdana Menggelar Pemilihan Duta FPK 2023

Padang-BEM FPK untuk pertama kali menggelar Pemilihan Duta FPK sebagai bentuk pelaksanaan salah satu prokram kerja BEM FPK KM UNP dari Dinas Kreatifitas Pemuda dan Olahraga (Dikpora). Program Duta FPK bertujuan untuk mencari “Role Model” atau wajah dari Mahasiswa FPK yang nantinya pada Duta FPK terpilih menjadi cerminan dari Mahasiswa/i FPK. Kandidat Duta FPK juga ditentukan dari kriteria antara lain memiliki bakat serta keterampilan serta mampu menjaga nama baik lembaga serta mampu sebagai teladan bagi civitas akademika. Penyelenggaraan Program Duta FPK dalam pelaksanaannya menerapkan nilai sosial dan kepedulian yang ditanamkan di Fakultas Psikologi dan Kesehatan UNP. 
Kegiatan Duta FPK diagendakan berjalan selama 3 pekan, terhitung dari pembukaan hingga penutupan (5 - 23/9). Acara pembukaan telah berlangsung (5/9) yang dibuka secara resmi oleh WD II FPK, Dr. Ns. Armaita, S.Kep., SKM., M.Si. Proses pemilihan Duta FPK secara runut dimulai dari pembukaan pendaftaran pada tanggal 21 Agustus 2023, dan melakukan penyeleksian peserta sehingga di dapatkan 10 finalis yang lolos ke tahap selanjutnya. Setelah melalui proses karantina selama 3 hari acara puncak Duta FPK diadakan pada tanggal 23 September 2023 di Aula FMIPA UNP.  Kandidat terpilih sebagai pemenang sekaligus Duta FPK Perdana yaitu Shidqi Alzena, Mahasiswa Keperawatan Angkatan 2021 dan Muhammad Wahyudi, Mahasiswa Psikologi Angkatan 202. Selanjutnya terdapat Runner UP yaitu Fhazel Rasenria Endira, Mahasiswa Psikologi Angkatan 2022 dan Anya Alhabibah khainof, Mahasiswa Psikologi 2021, serta Duta terpilih dengan kategori sebagai Duta Favorit yaitu Melanisa Meychie, Mahasiswa Psikologi Angkatan 2022, Duta FPK Kateogri Duta Bakat yaitu Nabilah Nuur Hidayah, Mahasiswa Psikologi Angkatan 2021.

Information

Bagian Tata Usaha FPK

Bagian Administrasi FPK UNP

Jln. Prof. Dr. Hamka, Kampus Air Tawar Padang, Sumatera Barat 25131

  fpk.unp.ac.id

  (0751) 8979306

  fpk@fpk.unp.ac.id

  @fpk_unp